Rabu, 24 Maret 2021

 

Cara Menambahkan USB Port Di BL401 OpenWrt



Baik teman teman ketemu lagi dengan saya, pada kesempatan kali ini saya ingin memposting kembali tentang BOLT HOME BL401, yang dimana kita sudah bahas pada postingan sebelumnya bagaimana cara unlock menjadi OpenWrt. untuk kali ini kita bahas untuk menambahkan USB Port pada router ini. yang dimana dapat menjadi sebuah fitur lumayan mewah pada router yaitu port USB ini. yang dapat dijadikan sebaga berikut :
- USB Modem (3G atau 4G USB Modem)
- USB Storage (Flashdisk. HDD Eksternal, SSD, Dll)
- USB Soundcard (Media Player, Radio Online. MPD, Dll)
- USB LAN (menambahkan interface baru)
- Printer Server
- NAS Server, FTP Server
- Mini Web Server
- Dan lain banyak lagi fungsi USB ini.

untuk langkah pertama kita bongkar Router nya, sudah ada di Postingan saya sebelumnya disini.
untuk selanjutnya kita bisa lanjut dengan gambar - gambar berikut agar lebih mudah di pahami. cekidot :

1. Siapkan part yg akan digunakan, yaitu :
    - Stepdown 5volt
    - Konektor USB Female model stand
    - Solder, timah, flux
    - kabel secukupnya



2. Berikut adalah slot port USB yang akan digunakan.


bagian atas

bagian bawah


3. Setting Stepdown dengan output 5 volt, dengan cara putar trimpot pada modul stepdown tersebut.
    untuk cara ini silahkan disetting dulu output stepdown nya dikarenakan jika tidak, akan merusak USB device yg akan di colok ke port tersebut disebabkan over voltage.




4. untuk selanjutnya silahkan solder port usb yg ada dan solder stepdown dengan pinout pada gambar      di bawah ini :
   

   untuk GND ada 2 pada gambar, silahkan pilih GND 1 atau GND 2 sesuai yg di inginkan

4. Hasil Stepdown sudah di solder pada board BL401 menggunakan GND 1, berikut foto nya :



5. dan hasil nya seperti gambar dibawah ini, USB Soundcard terdeteksi.


6. Selesai, silahkan ditanyakan apabila ada cara yang kurang jelas.

Terima kasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

  Cara Menambahkan USB Port Di BL401 OpenWrt Baik teman teman ketemu lagi dengan saya, pada kesempatan kali ini saya ingin memposting kembal...